Visi HMSI
"Menjadi pusat unggulan pengembangan bakat dan inovasi mahasiswa program studi Sistem Informasi dalam teknologi informasi terutama pada bidang Riset dan Pengembangan (Research and Development) yang berkarakter dan berjiwa Enterpreneurship."
Misi HMSI
- Menciptakan lingkungan dan menghidupkan percakapan serta memperkaya kosakata tentang Teknologi Informasi di luar ruang-ruang kelas didalam maupun diluar lingkungan kampus.
- Pembentukan dan pengembangan komunitas-komunitas spesifik dalam bidang Sistem Informasi Manajemen, Data Mining, Data Warehouse, Sistem Pendukung Keputusan, Manajemen Server, Programming, Teknologi Web, UI/UX, Backend Developer, Frontend Developer, DevOps dsb.
- Mendorong pembelajaran mendalam dan diskusi terbuka dalam setiap komunitas untuk meningkatkan pemahaman teknis/hard skill dan soft skill mahasiswa.
- Membentuk forum diskusi Tugas Akhir / Skripsi dengan memberikan roadmap penelitian, metode dan algoritma yang popular, yang bertujuan untuk membuka wawasan tentang perkembangan teknologi informasi di dunia.
- Menghasilkan dan mempublikasikan minimal satu karya inovatif berupa software yang lengkap dengan dokumentasinya per tahun yang dapat dimanfaatkan untuk kepentingan bersama dan dapat dibedah dan dikaji dengan seksama oleh civitas akademika.
- Menerapkan prinsip open source dalam setiap karya agar setiap civitas akademika dapat mempelajari dan mempergunakan source code dengan bebas namun tetap bertanggung jawab.
- Menjembatani kesenjangan antara dunia akademik dan industri dengan aktif menjalin kerjasama dan menciptakan mini project yang kolaboratif.
- Berkontribusi aktif dalam mengedukasi dan memberdayakan siswa-siswa dan masyarakat umum melalui kegiatan workshop, seminar dan lain sebagainya.